Gayung Tersambut, Pemkab Lebong Dapatkan Dana 10 Paket Irigasi

Senin, 31 Januari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

fajarbengkulu, – Bupati Lebong Kopli Ansori dan Wabup Drs Fahrurrozi MPd beserta rombongan laksanakan kunjungan ke sejumlah kementerian yang dimulai sejak Senin (24/1/2022) akhirnya mendapatkan hasil maksimal. Selain telah menandatangani beberapa Nota Kesepahaman atau MoU (Memorandum of Understanding) dengan kementerian, Pemkab Lebong juga dipastikan mendapat kucuran dana untuk pembangunan rehabilitasi 10 paket irigasi tersier dan 1 paket perpipaan dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI di tahun 2022.

Plt Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Disperkan) Kabupaten Lebong Hedi Parindo SE membenarkan hal tersebut. Kata Hedi, kepastian akan kucuran dana untuk pembangunan infrastruktur pertanian itu diperoleh saat Bupati dan Wabup memimpin langsung jajaran Disperkan menggelar lawatan ke Kementan serta Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Jakarta, mulai Rabu (26/1/2022) hingga Kamis (27/1/2022).

Hedi berujar, dengan adanya pembangunan irigasi baru, akan mendatangkan manfaat yang besar bagi masyarakat Lebong yang mayoritas petani. Terlebih, saat ini Pemkab Lebong di bawah kepemimpinan Bupati Kopli Ansori dan Wabup Fahrurrozi tengah gencar-gencarnya menyukseskan program tanam dua kali setahun atau MT-II.

“Peningkatan dan pemerataan infrastruktur bidang pertanian sangat penting. Sebab, sektor ini sangat prioritas bagi Pak Bupati dan Wabup untuk mewujudkan Lebong mencapai IP 200,” ungkap Hedi. Lebih jauh ia mengurai, pada hari pertama kunjungan ke Kementan, Rabu, pihaknya menggelar audiensi dengan Dirjen (Direktorat Jenderal) Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI untuk penyampaian usulan Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang perikanan tahun 2023.

Dari hasil audiensi itu, dibahas rencana realisasi program pembangunan kampung perikanan budidaya sesuai kearifan lokal. Pada sore harinya, lanjut pria yang pernah menjabat sebagai Sekretaris Dinas PMDSos Lebong ini, pihaknya bertemu Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian.

Bupati Lebong Kopli Ansori dan Wabup Fahrurrozi beserta rombongan saat di Kementrian Pertanian RI

Dalam audiensi ini, Disperkan memaparkan kondisi pertanian di Kabupaten Lebong. Lalu, dilanjutkan dengan penyampaian usulan bidang prasarana dan sarana pertanian. Mencakup, pembangunan atau rehabilitasi jaringan irigasi tersier.

“Kemudian usulan bantuan hand tracktor dan rehabilitasi Balai Penyuluhan Pertanian dan Perikanan. Serta sejumlah program sektor pertanian lainnya,” ulas Hedi.

Di hari kedua, Hedi melanjutkan, digelar audiensi dan penyampaian usulan program pengembangan sarana dan prasarana rumah potong hewan ke Dirjen Peternakan. Lalu, bertemu pihak Dirjen Tanaman Pangan dan Hortikultura untuk menyampaikan usulan bibit padi unggul, pupuk organik cair, dan pengendalian hàma tikus guna menyukseskan program pendukung MT II tahun 2022 dan tahun 2023.

“Sedangkan, saat bertemu pihak Dirjen Perkebunan. Kita memaparkan kondisi perkebunan dan usulan program peremajaan dan perluasan tanaman kopi untuk alokasi tahun 2022. Hasilnya, pihak kementerian siap mengalokasikan bantuan,” tuturnya.

Menurut Hedi, semua aspirasi masyarakat Kabupaten Lebong yang mayoritas petani, sudah disampaikan melalui data dan program ke kementerian.

“Kita akan terus berupaya semaksimal mungkin guna mendukung visi dan misi Pak Bupati dan Wabup yakni terwujudnya masyarakat Lebong yang bahagia sejahtera,” tandas Hedi (Red)

Baca Juga

Infrastruktur Masih Menjadi Fokus di Musrenbang RKPD Lebong 2026
Polisi Selidiki Dugaan Kredit Fiktif Bank Bengkulu Capem Muara Aman
Azhari Menjadi Ketua DPD PAN, Partai Yang Bukan Pendukungnya Saat Pemilukada
Bupati Lebong Tetapkan Belasan Pelaksana Tugas, Ini Daftarnya
Risma Al Ikhlas Kampung Muara Aman Gelar Khatam Qur’an Ramadhan 1446/2025
Bupati Lebong Dampingi Helmi Hasan Tinjau Lokasi Longsor di Rimbo Pengadang
Menjelang Lebaran 2025 Daya Beli Masyarakat Menurun, Ada Apa?
Cegah Gejolak Pasar, Polres Lebong Turlap Pantau Harga Sembako

Baca Juga

Senin, 24 Maret 2025 - 17:50 WIB

Infrastruktur Masih Menjadi Fokus di Musrenbang RKPD Lebong 2026

Senin, 24 Maret 2025 - 05:37 WIB

Polisi Selidiki Dugaan Kredit Fiktif Bank Bengkulu Capem Muara Aman

Jumat, 21 Maret 2025 - 17:49 WIB

Azhari Menjadi Ketua DPD PAN, Partai Yang Bukan Pendukungnya Saat Pemilukada

Selasa, 18 Maret 2025 - 13:29 WIB

Risma Al Ikhlas Kampung Muara Aman Gelar Khatam Qur’an Ramadhan 1446/2025

Minggu, 16 Maret 2025 - 21:12 WIB

Bupati Lebong Dampingi Helmi Hasan Tinjau Lokasi Longsor di Rimbo Pengadang

Berita Terbaru

Timnas Indoinesia saat menjamu Bahrain

Mancanegara

Kumpulkan 9 Poin, Indonesia Bekuk Bahrain 1-0

Rabu, 26 Mar 2025 - 12:52 WIB

Pengurusan SKCK

Kisah

Minta Polri Hapus SKCK, Ini Alasan KemenHAM

Sabtu, 22 Mar 2025 - 17:59 WIB