fajarbengkulu, lebong – Guna menampung kemampuan siswa dalam bidang olahraga, SMA Negeri 5 Lebong melaksanakan kegiatan Ajang Talenta Siswa Genesis ke IV tahun 2024, dengan para peserta SMP dan SMA/SMK di Lebong, yang akan dilaksanakan hingga 28 Oktober mendatang.
Dibuka langsung oleh Kepala SMA N 5 Lebong Am Nasarrudin pada kamis pagi (24/10/2024) juga dihadiri Kepala Cabang Dinas Dikbud Wilayah V Muara Aman, Polsek Lebong Atas, Komite sekolah serta peserta lomba dari seluruh SMP dan SMA yang ada di Kabupaten Lebong.
Am Nasarrudin menjelaskan bahwa kegiatan tahunan ini untuk meramaikan serta mengasah kemampuan siswa dalam bidang olahraga, seperti bulan agustus kemarin SMA Negeri 5 juga melaksanakan genesis di bidang seni dan budaya.
“Ini Kali kedua Genesis yang kita laksanakan, sebelumnya pada bulan agustus yang lalu kita laksanakan kegiatan Genesis dengan bidang seni dan budaya,” terangnya.
Kegiatan yang di danai dari Bantuan Operasional Sekolah (BOS) merupakan Dana BOSP untuk operasional Satuan Pendidikan dalam menyelenggarakan pendidikan dasar dan pendidikan menengah dari unit BOS Kinerja 2024. Kepsek juga menerangkan antusias sekolah sekitar yang mengikuti kegiatan ini sangat bersemangat, dimana dari SMA dan SMK se Kabupaten Lebong, yang ikut hampir keseluruhan, bahkan peserta dari SMP juga demikian.
“Peserta SMA/SMK hanya satu sekolah yang tidak mendaftar, serta untuk SMP swasta juga ada yang mendaftar mengikuti ajang talenta siswa,” imbuhnya.
Kepsek juga mengharapkan hingga kegiatan ini nanti berakhir, siswa tetap semangat serta selalu menjaga kesportifitasan hingga nantinya diperoleh siswa dengan kemampuan yang maksimal dalam olahraga futsal dan volli.
“Terimakasih kepada panitia yang telah melancarkan acara ini hingga nanti tanggal 28, serta para peserta tetap jaga sportifitas untuk mendapatkan kwalitas siswa yang baik,” pungkas Kepsek. (Act)