Gubernur Rohidin: HMI Adalah Wadah Berkumpul Insan Intelektual

Sabtu, 6 Februari 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

fajarbengkulu – Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaikan selamat atas Dies Natalis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ke 74. Dikatakannya, HMI adalah mitra penyeimbang pemerintah yang saling bersinergi, dan memberikan kritik serta masukan dalam membangun daerah.

“Saya sebagai pemerintah tetap memposisikan teman teman HMI itu mitra penyeimbang pemerintah dan organisasi kader yang kita tunggu peran pengabdiannya. Tidak hanya dijajaran pemerintah tapi juga di tengah masyarakat provinsi Bengkulu,” ucapnya.

Menurut Gubernur Rohidin, organisasi HMI adalah wadah berkumpul orang-orang intelektual karena anggotanya para mahasiswa yang disertai pemahaman agama yang baik dan komitmen untuk mengabdi sesuai dengan lingkup kapasitas tahapan perkembangan peran masing-masing.

“Ketiga kombinasi antara intelektualitas, pemahaman nilai-nilai keislaman dan semangat pengabdian tersebut diharapkan mampu memberikan kontribusi bersama pemerintah membangun Bengkulu,” ujar alumni HMI Yogyakarta ini.

Hal senada disampaikan Ketua Umum HMI Cabang Bengkulu Ludiman. Dikatakannya untuk memperbaiki bangsa Indonesia bisa dimulai dengan memperbaiki HMI itu sendiri. Sebab pemimpin masa depan juga banyak dibina dan dipersiapkan dalam himpunan ini.

“Dalam pengkaderan HMI itu tidak hanya bicara soal jejak gagasan saja tapi di HMI juga bicara soal pembinaan akhlak kepemimpinan yang bisa menjadi tauladan bagi semua orang,” tuturnya.

Lanjutnya, hingga saat ini HMI harus berbangga karena kader dan alumni HMI masih hadir dan berkontribusi dalam pembangunan bangsa melalui berbagai bidang pengabdian. (red)

Baca Juga

Pejabat Sengaja Mangkir Rapat, Pj Sekda Lebong Akan Segera Proses
KPU Lebong Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wabup Lebong
KPU Lebong Tetapkan DPT di 12 Kecamatan, Cek Nama Kamu Disini
Lantik Satgas A-bang, Azhari Yakin Pemilih Cerdas Ingin Perubahan Lebong Lebih Baik
Dua Bapaslon Terdaftar, KPU Lebong Buka Ruang Tanggapan Masyarakat
Syarat KPU, Paslon Kopli dan Roiyana Lakukan Pemeriksaan Kesehatan
Cuti Pertahana Ikut Pilkada, KPU Lebong Tetap Menunggu Juknis dari Pusat
KPU Lebong Terima 2 Berkas Paslon, Dinyatakan Lengkap Hingga 4 September

Baca Juga

Selasa, 1 Oktober 2024 - 19:35 WIB

Pejabat Sengaja Mangkir Rapat, Pj Sekda Lebong Akan Segera Proses

Senin, 23 September 2024 - 11:40 WIB

KPU Lebong Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wabup Lebong

Minggu, 22 September 2024 - 08:05 WIB

KPU Lebong Tetapkan DPT di 12 Kecamatan, Cek Nama Kamu Disini

Rabu, 18 September 2024 - 19:13 WIB

Lantik Satgas A-bang, Azhari Yakin Pemilih Cerdas Ingin Perubahan Lebong Lebih Baik

Minggu, 15 September 2024 - 14:10 WIB

Dua Bapaslon Terdaftar, KPU Lebong Buka Ruang Tanggapan Masyarakat

Berita Terbaru