Dikunjungi Bupati Lebong, Selain Kursi Roda, Noven Akan Mendapatkan Bantuan Kaki Palsu

Selasa, 6 September 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

fajarbengkulu, lebong – Nasib malang menimpa seorang siswa Sekolah Dasar (SD) kelas VI, yaitu Noven (12) siswa yang terdaftar di SD Negeri 40 Lebong ini harus kehilangan kaki kanannya akibat luka yang parah dan diharuskan untuk dilakukannya amputasi.

Kronologi kejadian bermula beberapa minggu lalu saat Noven bermain disekitaran jalan aliran sungai untuk pasokan turbin di PLTA Tes, saat itu ia berlarian karena di kejar seekor anjing, malangnya ia malah diserempet kendaraan roda dua. Pengendara roda dua tersebut langsung membawa Noven ke Puskesmas terdekat untuk menjalani perawatan lanjutan hingga ke rumah sakit.

Saat mendapatakan perawatan lanjutan di rumah sakit, ternyata luka yang dialami Noven semakin mengkhawatirkan dan harus dilakukan tindakan lanjutan. Akhirnya dengan terpaksa kaki kanan noven diamputasi.

Mendapatkan kabar tersebut Bupati Lebong Kopli Ansori didampingi Wakil Bupati Lebong Fahrurrozi menyempatkan mengunjungi Noven sembari memberikan semangat kepada Noven beserta keluarga. Melalui Dinas Sosial Bupati Lebong menyerahkan satu unit kursi roda agar nantinya Noven dapat melakukan kegiatan walaupun dalam keadaan tidak seperti semula.

Kopli Ansori saat diwawancarai awak media juga menyebutkan akan memberikan bantuan kaki sambungan atau kaki palsu untuk Noven.

“Setelah mendapatkan kabar, kita mengunjungi Noven yang sementara ini baru dapat kita berikan kursi roda, yang insyaAllah dalam waktu dekat nanti kita bantu dengan kaki sambungan,” jelas Bupati.

Kujungan kerumah Noven, ikut turut pula sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diantaranya Plt Kadis Sosial Puji warno S.Pd dan Plt Kadis Dikbud Elvian Komar S.Ag serta Kepala Dinas Kesehatan Rachman SKM.M.Si. (Act)

Baca Juga

Rilis Akhir Tahun 2025, Ini Capaian Kasus yang Ditangani Polres Lebong
Polres BS Gelar Press Rilis Akhir Tahun 2025, Begini Capaian Kinerja dan Evaluasinya!
Wacana Gubernur Bupati Dipilih DPRD, Adi: Elite Politik Takut Kepada Rakyat
H-3 Jelang Tahun Baru 2026, Harga Jagung Manis Di Bengkulu Selatan Tembus Rp.6000 per Kg
Mahasiswa Muhammadiyah Bengkulu Selatan Gelar Aksi Donasi Musibah Longsor dan Banjir Bandang di Tiga Provinsi Sumatera
Tiga Desa Terdistribusi Air PDAM, Camat Amen Ucapkan Terimakasih
Air PAM Lancar di Amen, Ini Tanggapan Bupati Azhari
Jelang Nataru, Kecelakaan Motor Honda Beat VS Beat 1 Remaja MD Di Kawasan Pasar Bawah

Baca Juga

Rabu, 31 Desember 2025 - 16:28 WIB

Rilis Akhir Tahun 2025, Ini Capaian Kasus yang Ditangani Polres Lebong

Rabu, 31 Desember 2025 - 14:24 WIB

Polres BS Gelar Press Rilis Akhir Tahun 2025, Begini Capaian Kinerja dan Evaluasinya!

Selasa, 30 Desember 2025 - 07:03 WIB

Wacana Gubernur Bupati Dipilih DPRD, Adi: Elite Politik Takut Kepada Rakyat

Selasa, 30 Desember 2025 - 06:42 WIB

H-3 Jelang Tahun Baru 2026, Harga Jagung Manis Di Bengkulu Selatan Tembus Rp.6000 per Kg

Senin, 29 Desember 2025 - 07:19 WIB

Mahasiswa Muhammadiyah Bengkulu Selatan Gelar Aksi Donasi Musibah Longsor dan Banjir Bandang di Tiga Provinsi Sumatera

Berita Terbaru