Bupati serta Wabup Lebong Resmikan Sebelat Ulu Sebagai Desa Wisata dan Desa Pramuka

Kamis, 28 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

fajarbengkulu, Lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori dan Wakil Bupati Lebong Drs Fahrurrozi MPd menghadiri agenda dimana Desa Sebelat Ulu Kecamatan Pinang Belapis menjadi desa wisata dan desa pramuka pada kamis pagi (28/10).

Selain itu turut hadir Ketua DPRD Lebong Carles Ronsen, Sekda Lebong Mustarani Abidin, Sekda Provinsi Bengkulu Hamka Sabri, Kepala Kejari Lebong Arief Indra Kusuma Adhi, S.H., M.Hum, Rektor Universitas Unihaz Bengkulu, Kapolsek Lebong Utara, Perwakilan dari Asidewi serta Assisten bupati, staff ahli bupati dan kepala OPD, Camat berikut kepala desa sekitar desa Sebelat Ulu.

Upacara Peringatan Sumpah Pemuda, Bupati Lebong sebagai Pembina Upacara

Sebelum melakukan peresmian patung dan penandatangan prasasti rombongan disambut oleh adik-adik pramuka dari Kwarcab 0708 dan setelah itu dilakukan upacara Peringatan Sumpah Pemuda.

Setelah melaksanakan Upacara, rombongan juga melaksanakan penanaman pohon disekitaran Daerah Aliran Sungai (DAS) yang membelah desa Sebelat Ulu persisnya disepanjang lokasi homestay.

Sebelum meresmikan patung RS Abadi, Bupati Lebong menyampaikan langsung serta di sanggupi oleh Plt Kadis PUPR Hub Lebong Joni Prawinata bahwa dalam tahun 2021 ini Dinas PUPR akan memberikan perencanaan pembangunan yang yang ada dikecamatan Pinang Belapis terkhusus daerah Ketenong I hingga desa Sebelat Ulu.

“Saya mohon untuk Dinas PUPR Hub Lebong segera memberikan perencanaan pembangunan jalan ditahun ini, sehingga lokasi wisata nantinya dapat mudah dijangkau oleh wisatawan,” sampai bupati disela-sela pidato dihadapan tamu.

Didesa Sebelat ulu yang nantinya akan dijadikan desa wisata merupakan pilihan tepat karena ada beberapa pilihan yang jarang dimiliki oleh desa lainya, seperti wisata alam, Pendakian Gunung Sebelat, Pengamatan Hutan Lindung, Ziarah kemakam Tabib, Camping Ground bahkan nantinya wisatawan dapat mengikuti sekolah konservasi dan sekolah adat.

Bupati Lebong sangat mengapresiasi kesigapan dari Desa Sebelat Ulu dalam menyikapi program strategi nasional, ia berharap untuk desa lainnya terutama yang mempunyai potensi wisata dapat juga menyiapkan daerahnya dalam kelola desa wisata, yang nantinya akan memberikan dampak positif bagi perekonomian warga.

“Kita apresiasi kesigapan dari desa Sebelat Ulu dimana program ini dapat berjalan dengan baik, serta diharapkan juga nantinya akan diikuti oleh desa-desa lainya,” tegas Kopli.

Saat disinggung soal minimnya signal seluler di Sebelat Ulu yang berguna dalam memberikan kelancaran dalam promosi berwisata, Kopli Ansori mengatakan bahwa sudah membicarakan dengan pihak Telkomsel untuk segera membangun Tower pemancar agar nantinya kebutuhan seluler dan internet dapat diterima baik oleh Sebelat Ulu dan sekitarnya.

“Kita sudah membicarakan kepada pihak Telkomsel, dan Sebelat Ulu merupakan prioritas untuk dibangunnya tower pemancar internet,” terang Bupati.

Bupati serta rombongan berfoto didepan patung RS Abadi

Bupati dan Wakil Bupati juga meresmikan patung RS Abadi sebagai simbol pendakian serta sosok pecinta alam yang diharapkan akan membangkitkan jiwa genarasi muda dalam menjaga dan melestarikan alam.

Untuk diketahui, RS Abadi lahir didesa Talang Leak pada 28 Maret 1958 yaitu putra dari Bapak Abdul Manan dan Ibu Siti Rohana, Nama aslinya Rahmad Sentosa Abadi pernah menjabat Kepala desa Sebelat Ulu definitif pada tahun 1982 hingga 1984 serta diangkat menjadi PNS oleh Pemda Rejang Lebong pada waktu itu dan pensiun pada tahun 2011 hingga akhirnya wafat pada 17 April 2012.

Bupati Lebong Kopli Ansori saat memborong dagangan di Stand Wisata Desa Sebelat Ulu

Disela-sela akhir acara Bupati serta rombongan juga mendatangi stand produk wisata yang ada di Sebelat Ulu serta memborong dan diberikanya sebagai oleh-oleh bagi pengunjung pada hari ini.(Act)

Baca Juga

Terkait Aksi Damai Masyarakat Keban Agung I, Waka I DPRD BS Minta Pihak Terkait Untuk Segera Menindaklanjutinya
Ratusan Masyarakat Desa Keban Agung I Gelar Aksi Damai, Tuntut Usut Tuntas Penggunaan DD dan Turunkan Kepala Desa!
Mian Temui Gubernur Jakarta, Pemprov Bengkulu Ikhtiarkan Hibah Barang dari Pemprov DKI
Rakernas XVII APKASI Batam, Bupati Azhari Sampaikan Aspirasi
Bupati Bengkulu Selatan Melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Perusahaan Air Minum Dalam Kemasan di Air Nipis
Jaringan Pengedar G4nja Terbongkar, 2 Terduga Melenggang ke Jeruji Besi
Bupati Bengkulu Selatan Lantik Sekda Definitif dan 7 Pejabat OPD Hasil JPTP
Tanpa Anggota Dishub, Satlantas Polres Lebong Urai Kemacetan di Pasar Rakyat

Baca Juga

Selasa, 20 Januari 2026 - 15:30 WIB

Terkait Aksi Damai Masyarakat Keban Agung I, Waka I DPRD BS Minta Pihak Terkait Untuk Segera Menindaklanjutinya

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:09 WIB

Ratusan Masyarakat Desa Keban Agung I Gelar Aksi Damai, Tuntut Usut Tuntas Penggunaan DD dan Turunkan Kepala Desa!

Selasa, 20 Januari 2026 - 11:30 WIB

Mian Temui Gubernur Jakarta, Pemprov Bengkulu Ikhtiarkan Hibah Barang dari Pemprov DKI

Senin, 19 Januari 2026 - 19:22 WIB

Rakernas XVII APKASI Batam, Bupati Azhari Sampaikan Aspirasi

Sabtu, 17 Januari 2026 - 17:42 WIB

Bupati Bengkulu Selatan Melakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Perusahaan Air Minum Dalam Kemasan di Air Nipis

Berita Terbaru