Berbasis Kerakyatan, Kopdes Merah Putih Jekalang Bajok Dibentuk

Senin, 19 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Desa Bajok bentuk Koperasi Merah Putih

Desa Bajok bentuk Koperasi Merah Putih

fajarbengkulu, – Sebagai tindak lanjut arahan Presiden Prabowo yang tertuang dalam Inpres Nomor 9 Tahun 2025, tentang Percepatan Pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih, Pemerintah Desa Bajok Kecamatan Rimbo Pengadang mendukung Koperasi Desa Merah Putih Jekalang Bajok, yang sudah dibentuk melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdesus), Senin (19/5/2025).

Kegiatan Musdesus yang dihadiri unsur Pemerintah Kecamatan Rimbo Pengadang, Tenaga Ahli dan Pendamping Desa, Penjabat Kades beserta perangkat, Anggota BPD, PPL dan Pendamping Kopdes, serta tokoh masyarakat setempat.

Penjabat Kades Bajok, Faizal Arosi menyampaikan, bahwa pihaknya mendukung Kopdes Jekalang Bajok yang dipimpin Popon Apriansyah, bisa mengembangkan ekonomi masyarakat Desa Bajok. Apalagi, ucap Faizal, pendirian Kopdes merupakan instruksi Presiden Prabowo Subianto untuk kesejahteraan masyarakat desa.

“Pemdes dan saya pribadi sangat mendukung Kopdes Merah Putih Jekalang Bajok, bisa mendongkrak ekonomi masyarakat,” sampai Faizal.

Ditambahkan Faizal, pendirian Kopdes Merah Putih Jekalang Bajok. Diharapkan menjadikan program koperasi, dengan melibatkan masyarakat secara aktif untuk meningkatkan kesejahteraan dan taraf hidup masyarakat, melalui program ekonomi berbasis kerakyatan

“Pemdes Bajok mendukung penuh dan berharap para pengurus bisa berkerja profesional dan transparan, bukan hanya kepada Pemdes dan BPD, akan tetapi pengurus melibatkan masyarakat dengan keanggotaan Kopdes secara luas,” tutupnya.(Act)

Baca Juga

5 Nama Yang Dicopot Dari Jabatannya Buntut Keterlibatan Dalam Politik
Maksimalkan DAK, Pemkab Lebong Ajukan Proposal Ke Kementerian PU
Disetujui Bupati, RSUD Akan Tambah 6 Unit Alat Hemodialysis
Pembangunan Pelapis Penahan Banjir Desa Talang Donok Dimulai
Musrembang RPJMD Lebong 2025-2029, Singkronisasi Program Nasional
Khitanan Massal 2025 Diprakarsai TP PKK, Ditutup Secara Resmi Oleh Bupati Lebong
Akte Kopdes Diserahkan, Bupati Lebong Harapkan Pengurus Segera Bekerja
Azhari Hadiri Sedekah Bumi Mangkurajo dan Launching Penanaman Jagung

Baca Juga

Rabu, 9 Juli 2025 - 19:35 WIB

5 Nama Yang Dicopot Dari Jabatannya Buntut Keterlibatan Dalam Politik

Selasa, 8 Juli 2025 - 19:09 WIB

Maksimalkan DAK, Pemkab Lebong Ajukan Proposal Ke Kementerian PU

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:29 WIB

Disetujui Bupati, RSUD Akan Tambah 6 Unit Alat Hemodialysis

Kamis, 3 Juli 2025 - 20:27 WIB

Pembangunan Pelapis Penahan Banjir Desa Talang Donok Dimulai

Kamis, 3 Juli 2025 - 16:39 WIB

Musrembang RPJMD Lebong 2025-2029, Singkronisasi Program Nasional

Berita Terbaru