Jumat Curhat, Masyarakat Inginkan Rutinitas Mobil Patroli Serta Penertiban Penyalahgunaan Aibon

Jumat, 13 Januari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

fajarbengkulu, lebong – Kepolisian Resor Lebong kembali menggelar Kegiatan “Jum’at Curhat” guna mendengarkan keluhan warga secara langsung di rumah Kepala Desa Suka Damai Kecamatan Lebong Tengah, Jum’at (13-01-2023).

Kegiatan di hadiri oleh Kapolsek Lebong Tengah, Camat Lebong Tengah, Kades Sukadamai, Staf Kec. Lebong Tengah, perangkat Desa Sukadamai, Pendamping Desa, Bhabinkamtibmas, Masyarakat desa Sukadamai.

Foto bersama setelah acara Jumat curhat di Desa Sukadamai Kecamatan Lebong Tengah

Kapolres AKBP Awilzan, S.IK melalui Kasubsi PIDM Sie Humas Polres Lebong AIPDA Syaiful Anwar menyampaikan bahwa jumat curhat nantinya menjadi inovasi serta motivasi yang dapat betul-betul mengetahui kondisi masyarakat di lapangan. Kemudian, hal itu bakal menjadi acuan untuk meningkatkan pelayanan Kepolisian.

“Kegiatan ini masih tetap dilaksanakan. Selain mendengarkan aspirasi, Jumat Curhat bisa sekaligus menjembatani pihak kepolisian dalam mengedukasi masyarakat,” ujar Syaiful.

Masyarakat menyampaikan beberapa uneg-unegnya seperti Rutinitas Mobil Patroli yang selalu aktif patroli pada setiap malam hari hingga pembinaan untuk para pemuda yang berkumpul di malam hari yang dicurigai mengkonsumsi lem  jenis aibon hingga membuat pengguna lupa diri.

Foto bersama jumat curhat di Kecamatan Tubei

Selain di Kecamatan Lebong Tengah Jumat curhat juga serentak dilaksanakan di Kecamatan Tubei yang dipusatkan di Balai Kelurahan Tanjung Agung, Kecamatan Rimbo Pengadang dan Kecamatan Uram Jaya. (Act)

Baca Juga

Pemuda Muhammadiyah BS Dukung Langkah Pemkab Bongkar Warung Remang, Apdian Utama : Jangan Tebang Pilih!
Selamat Datang Kapolsek Seginim IPTU. Walington Sinurat, Selamat Bertugas Di Tempat Yang Baru IPTU. Priyanto SH
Melanggar Perda No 02 Tahun 2018, Pemkab BS Tegas Akan Menutup Warem Berpotensi Mengganggu Ketertiban Masyarakat, Pemilik Di Beri Waktu 3 × 24 Jam Untuk Membongkar!
Rilis Akhir Tahun 2025, Ini Capaian Kasus yang Ditangani Polres Lebong
Polres BS Gelar Press Rilis Akhir Tahun 2025, Begini Capaian Kinerja dan Evaluasinya!
Wacana Gubernur Bupati Dipilih DPRD, Adi: Elite Politik Takut Kepada Rakyat
H-3 Jelang Tahun Baru 2026, Harga Jagung Manis Di Bengkulu Selatan Tembus Rp.6000 per Kg
Mahasiswa Muhammadiyah Bengkulu Selatan Gelar Aksi Donasi Musibah Longsor dan Banjir Bandang di Tiga Provinsi Sumatera

Baca Juga

Selasa, 6 Januari 2026 - 11:25 WIB

Pemuda Muhammadiyah BS Dukung Langkah Pemkab Bongkar Warung Remang, Apdian Utama : Jangan Tebang Pilih!

Selasa, 6 Januari 2026 - 11:23 WIB

Selamat Datang Kapolsek Seginim IPTU. Walington Sinurat, Selamat Bertugas Di Tempat Yang Baru IPTU. Priyanto SH

Minggu, 4 Januari 2026 - 18:57 WIB

Melanggar Perda No 02 Tahun 2018, Pemkab BS Tegas Akan Menutup Warem Berpotensi Mengganggu Ketertiban Masyarakat, Pemilik Di Beri Waktu 3 × 24 Jam Untuk Membongkar!

Rabu, 31 Desember 2025 - 16:28 WIB

Rilis Akhir Tahun 2025, Ini Capaian Kasus yang Ditangani Polres Lebong

Rabu, 31 Desember 2025 - 14:24 WIB

Polres BS Gelar Press Rilis Akhir Tahun 2025, Begini Capaian Kinerja dan Evaluasinya!

Berita Terbaru